A. Pengenalan Game
Menurut bahasanya Game berasal dari bahasa Inggris yang berarti permainan. Pengertian Game sendiri sangat banyak, berikut beberapa istilah yang digunakan dalam mengartikan Game :
1. Board Games (Permainan Papan) Game pada katagori ini membutuhkan suatu papan yang terbagi dalam sektor-sektor tertentu (dengan garis-garis) dan didalamnya terdapat sejumlah alat main yang dapat digerakkan. Termasuk dalam katagori ini adalah catur.Dua buah pemain akan berhadapan dan saling mengadu strategi sesuai dengan aturan untuk mencapai daerah lawan atau mempertahankan daerahnya sendiri, mengalahkan bidak musuh, mengumpulkan sesuatu. Pemain pada board games ini akan berusaha menganalisis hubungan-hubungan geometri yang ada pada papan dan bidak.
2. Card Games (Permainan Kartu) Games ini akan memanfaatkan simbol dari 52 kartu yang terbagi dalam dua faktor : suit (4 nilai) dan rank (13 nilai). Permainan akan dilakukan sekitar bagaimana membuat kombinasi dari 52 kartu tersebut. Sejumlah ketentuan dibuat untuk mengatur bagaimana cara-cara untuk membuat kombinasi tersebut. Permainan kartu bridge/truf termasuk kelompok games ini.
3. Athletic Games (Permainan Atletik) Permainan games jenis ini lebih cenderung pada penggunaan fisik daripada mental. Aturan game dibuat dengan keharusan pemain untuk melakukan sejumlah aksi tertentu. Hal yang terkait dengan kekuatan badan, kecepatan, ketepatan dan kerjasama menjadi bagian utama dari game atletik. Dalam hal ini harus dibedakan antara game dengan kompetisi. Kompetisi tidak mengharuskan adanya kerjasama dan pemain bekerja secara individu. Dua orang yang beradu lari bukanlah termasuk game tetapi kompetisi. Perbedaan utama antara game dan kompetisi adalah dalam hal interaksi diantara peserta. Pada kompetisi tidak terjadi interaksi diantara pemain, kompetisi yang membolehkan adanya interaksi diantara pemainnya termasuk game.
4. Children Games (Permainan Anak) Aktifitas seperti berlari, sembunyi, melempar dan menangkap adalah menjadi ciri utama game anak-anak. Umumnya game ini menekankan pada aktifitas kelompok sebagai latihan untuk berkehidupan sosial. Walaupun dalam game ini terdapat juga upaya untuk saling mengalahkan secara mental atau fisik namun tujuan utamanya bukanlah untuk meraih kemenangan satu diatas yang lain tetapi sebagai ilustrasi kerjasama dalam kehidupan manusia. Penggunaan sejumlah alat untuk membantu ilustrasi dapat meningkatkan improvisasi game dan meningkatkan keterlibatan yang lebih baik dari pemain.
5. Computer Games (Permainan Komputer) Game ini dimainkan lewat bantuan alat komputer. Terdapat 5 alat yang dapat dikategorikan sebagai komputer, yaitu :
o Expensive dedicated machine, mesin yang dioperasikan dengan koin untuk memainkankannya.
o Inexpensive dedicated machine, disebut juga dengan hand held machine. Alat game watch termasuk dalam katagori ini.
o Multiprogram home, mesin seperti Atari,Nintendo termasuk dalam kelompok komputer ini.
o Personal computer
o Mainframe computer
Computer Games merupakan pembahasan yang akan kita kaji lebih mendalam dalam tulisan ini. Computer Games tentu saja berbeda dengan Games yang lain, karena dalam Computer Games tidak ada interaksi fisik secara langsung terhadap obyek dalam pemainan yang kita mainkan tersebut. Hal ini tentu berbeda dengan Games yang lain atau biasa disebut konvensional Games. Dimana dalam conventional Games interaksi antara pemain dan obyek yang dimainkan pasti terjadi secara langsung. Sebagai contoh permainan sepak bola, dalam permainan ini antara pemain dan objek yang dimainakan dalam hal ini bola pasti mengalami interaksi sebagai contoh ketika pemain menendang bola atau ketika pemain mendrible bola. Bandingkan dengan Computer Games yang memiliki permainan sepakbola juga, kita sebagai pemain tentu saja tidak mengalami ineraksi langsung dengan bola dikarenakan bola tersebut terdapat didalam laar monitor computer sehingga kita hanya bisa mengendalikan pemain melalui device atau console yang sudah disediakan dalam permainan tersebut. Dan masih banyak lagi contoh perbedaan antara Computer Games dan Conventional Games. Beberapa perbedaan antara Computer Games dan Conventional Games sebagai berikut :
Conventional Games
|
Computer Games
|
Terjadi interaksi langsung antara pemain dan objek
|
Interaksi secara langsung tidak terjadi
|
Biasanya,seluruh tubuh bergerak dan mengeluarkan keringat
|
Hanya beberapa bagian tubuh saja yang bergerak
|
Cenderung menyehatkan
|
Cenderung menyebabkan addictive
|
Bersosialisasi dengan orang banyak
|
Nilai sosialisasi jadi berkurang
|
Menyehatkan tubuh
|
Berdampak buruk bagi beberapa angoota tubuh seperti mata
|
B. Pengertian game menurut beberapa para ahli, yaitu:
1. Menurut J. Von Neumann dan O. Morgenstern, Theory of Games and Economic Behavior (3d ed. 1953),game adalah Permainan yang terdiri atas sekumpulan peraturan yang membangun situasi bersaing dari dua sampai beberapa orang atau kelompok dengan memilih strategi yang dibangun untuk memaksimalkan kemenangan sendiri atau pun untuk meminimalkan kemenangan lawan. Peraturan-peraturan menentukan kemungkinan tindakan untuk setiap pemain, sejumlah keterangan diterima setiap pemain sebagai kemajuan bermain, dan sejumlah kemenangan atau kekalahan dalam berbagai situasi.
2. Menurut David Parlett, game adalah sesuatu yang memiliki “akhir dan cara mencapainya”: artinya ada tujuan, hasil dan serangkaian peraturan untuk mencapai keduanya.
3. Menurut Clark C. Abt, game adalah kegiatan yang melibatkan keputusan pemain, berupaya mencapai tujuan dengan “dibatasi oleh konteks tertentu” (misalnya, dibatasi oleh peraturan).
4. Menurut Roger Callois, seorang sosiolog Perancis, dalam bukunya yang berjudul Les jeux et les homes menyatakan game memiliki enam sifat: “bebas” (bermain adalah pilihan, bukan kewajiban), “terpisah” (waktu dan tempat telah ditetapkan terlebih dahulu), memiliki hasil yang tidak pasti, “tidak produktif” (artinya tidak menghasilkan barang atau kekayaan), dipayungi sebuah aturan, dan “pura-pura” (dibarengi dengan kesadaran bahwa game bukan Kehidupan Nyata, tapi semacam realita yang terpisah tapi dimiliki bersama).
5. Menurut Bernard Suits, game adalah “upaya sukarela untuk mengatasi rintangan yang tidak perlu”. “Rintangan yang tidak perlu”.
6. Menurut Chris Crawford, seorang komputer game designer mengemukakan bahwa game pada intinya adalah sebuah interaktif, aktivitas yang berpusat pada sebuah pencapaian, ada pelaku aktif, dan juga ada lawan.
7. Menurut Greg Costikyan, game adalah sebentuk karya seni di mana peserta, yang disebut Pemain, membuat keputusan untuk mengelola sumberdaya yang dimilikinya melalui benda di dalam game demi mencapai tujuan.
8. Berdasarkan buku Rules of Play karya Katie Salen dan Eric Zimmerman, game adalah “sistem tempat pemain melakukan konflik bohongan, ditentukan oleh aturan, yang memberi hasil terukur”.
9. Menurut Agustinus Nilwan dalam bukunya “Pemrograman Animasi dan Game Profesional” terbitan Elex Media Komputindo, game merupakan permainan komputer yang dibuat dengan teknik dan metode animasi. Jika ingin mendalami pengunaan animasi haruslah memahami pembuatan game atau jika ingin membuat game, maka haruslah memahami teknik dan metode animasi, sebab keduanya saling berkaitan.
Sehingga game adalah suatu pendekatan matematis untuk menggambarkan persaingan dan konflik dalam berbagai bentuk dan kepentingan. Dalam game dilibatkan satu atau lebih pengambilan keputusan atau yang akan kita sebut pemain. Setiap pemain dalam game bertujuan untuk menang.Game termasuk aktivitas berstruktur, difungsikan untuk hiburan dan dewasa ini juga untuk edukasi. Game selain mengandung kedua elemen tersebut, juga dinilai sebagai aktivitas yang ekspresif dan juga terdapat nilai seninya.
Sedangkan Pengantar Teknologi game itu sendiri merupakan suatu ilmu yang mempelajari tentang game baik teknologi pembuatannya maupun dasar pembuatannya,
2. Jelaskan menurut pendapat anda tentang perkembangan game sekarang ini!
Pendapat saya tentang perkembangan game saat ini adalah perkembangan game yang sangatlah pesat, semakin berkembangnya zaman semakin berkembangnya juga teknologi apalagi dalam teknologi game. Game-game pada saat ini sudahlah sangat berkembang dengan pesat, sangat mempengaruhi dunia game apalagi untuk anak-anak yang gemar bermain game. Dengan menggunakan software-software yang canggih, imajinasi dan kreatifitas pembuat aplikasi game juga berperan penting dalam terbuatnya game-game yang sudahlah sangat bagus dan modern.
3. Jelaskan konsep tentang teknologi game!
a. Komponen
Pada komponen terdapat 2 komponen, yaitu :
- Game Engine : Sebuah mesin permainan adalah sebuah sistem perangkat lunak yang dirancang untuk penciptaan dan pengembangan video game. Ada banyak mesin permainan yang dirancang untuk bekerja pada konsol video games dan sistem operasi desktop seperti Microsoft Windows, Linux, dan Mac OS X.
- Game Tools : Sebuah permainan alat pengembangan adalah aplikasi perangkat lunak khusus yang membantu atau memfasilitasi pembuatan komputer atau video game. Beberapa tugas ditangani oleh alat termasuk konversi aset (seperti model 3D, tekstur, dll) ke dalam format yang dibutuhkan oleh permainan, mengedit dan skrip tingkat kompilasi.
b. Interaksi
Interaksi dengan orang lain dapat dilakukan dalam game yang bersifat multiplayer game. Dalam game ini kita tidak bermain sendiri tetapi kita bermain dengan banyak orang yang berasal dari latar belakang yang berbeda. Interaksi yang dilakukan selain komunikasi adalah kerjasama dalam menyelesaikan game. Beberapa game yang bersifat team seperti dota dan CS sangat mementingkan team work bukan skill individu. Hal lain yang perlu kita perhatikan juga adalah seberapa besar pengaruh game terhadap gamer. Beberpa game memang dapat memberikan pengaruh yang buruk terhadap orang yang memainkannya. Gamer yang sering memainkan game yang memiliki unsur kekerasan biasanya memiliki karakter yang keras seperti game yang dimainkan. Untuk menghidari hal ini, seorang game developer harus mampu memikirkan seberapa besar efek yang ditimbulkan game yang dibuatnya. Selain itu, seorang player harus memilki kemampuan untuk tidak terpengaruh oleh game yang dimainkan.
c. AI
Artificial Intellegent (AI), sebuah teknologi intelegensia buatan menjadi sebuah konsep untuk mengembangkan game interaktif. Dalam game interaktif ini diupayakan tokoh-tokoh didalamnya mampu diajak bicara dengan pemain game tersebut. Selain itu game ini dibuat dengan tampilan tiga dimensi, ini untuk menguatkan kesan seolah-olah pemain game benar-benar sedang “ngobrol” dengan tokoh game. “Chatbot”, sebuah istilah untuk karakter game yang bisa diajak bicara, akan mengarahkan pemain dalam bebarapa petunjuk agar tercipta pembicaraan yang “nyambung” seolah-olah kita berinteraksi dengan seseorang yang berbeda karakter.
Game interaktif ini akan diperkenalkan di ajang Electronic Entertainment Expo di Santa Monica, California. Ajang ini merupakan sebuah pameran berkelas internasional yang khusus pada segmen hiburan komputer. Sedangkan Microsoft akan memamerkannya dalam sebuah proyek bernama natal. Game ini akan menampilkan Milo, tokoh yang bisa diajak ngobrol dengan manusia. Para developer berharap agar game ini dikategorikan sebagai sebuah game tersendiri yaitu The First Person Talker.
4. Sebutkan dan Jelaskan contoh software untuk membuat game! (software free)
1) 3D RPG BUILDER
Software yang masih tahap pengembangan, software ini membuat game dengan RPG, mudah dalam penggunaanya dan jika ingin membuat game RPG dengan lebih baik lagi maka bisa menggunakan LUA programming.
2) Game Maker 8
Game maker 8 adlaah sebuah aplikasi yang biasa digunakan untuk membuat game berbasis 2D dan 3D tetapi hanya terfokus pada game yang dibuat 2D daripada 3D. untuk bisa membuat game yang bisa untuk gma 3D antara lain :
- 3D game studio
- 3Ds max7
3) AGS (Adventure Game Studio)
AGS adalah program yang khusus untuk membuat gae bertipe “point and click”. Point and Click adalah jenis game yang umumnya bertipe adventure atau Puzzle. Game bertipe ini dimainkan dengan menggunakan mouse sebagai penentu arah bagi karakter, game bertipe ini sendiri sempat meledak dan mengalahkan game console “Atari”. Jika anda penasaran atau hobi membuat cerita petualangan atau fiksi ilmiah dna ingin membuat cerota tersebut menjadi game, anda bisa menggunakan program ini.
4) Micromedia Flash
Program yang satu ini di tunjukan untuk membuat game-game bertipe 3D ataupun 2D. Namun program ini lebih dikhususkan untuk membuat game bertipe 3D. Tetapi untuk tambahan, program ini bisa dikatakan cukup sulit karena digunakan bagi anda yang belum memiliki pemahaman dasar tentang 3D maupun tentang membuat Game.
Kelebihan dari program ini adalah, anda dapat membuat game sekelas dengan “Medals Of Honor”,”Onimusha”,”Prince Of Persia”, dll.
5) RPGMaker (R.M)
R.M merupakan program yang difokuskan untuk membuat game bertipe R.P.G (Role Playing Game). program ini bisa dikatakan cukup mudah untuk memahami, karena dilengkapi dengan tools-tools yang bisa dibilang tidak terlalu rumit. Script yang dipakai dalam RPGMaker XP adalah RGSS (Ruby Game Scripting System), sementara untuk RPGMaker terbaru (RPGMaker VX ) yang dipakai adlaah pengembangan dari RGSS, yaitu RGSS2.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar